-->
Label:

Ciri Tahi Lalat Berbahaya, Mungkin Tanda Kanker Kulit Atau Melanoma

Tahi Lalat Berbahaya - Tahi Lalat selalu menjadi pembahasan posting saya. Kali ini saya akan memposting ciri-ciri tahi lalat yang berbahaya. Sebagian orang menganggap tahi lalat membawa makna tersendiri bagi pemiliknya, namun hal tersebut hanya sebuah mitos yang sering di bicarakan. Diluar makna sebuah tahi lalat yang menjadi mitos selama ini, tahi lalat membawa kesan tersendiri bagi penampilan seseorang. Entah itu sebuah kesan terlihat cantik, manis dan seksi, maupun sebagian orang juga terkesan jijik atau tidaklah bagus dengan adanya tahi lalat di bagian tubuh seseorang.

Kenali Tahi Lalat yang Berbahaya
Tahi Lalat Berbahaya

Akan tetapi kita harus tetap mewaspadai tahi lalat, karena menurut para dokter tahi lalat bisa berubah menjadi berbahaya, namun hal ini sangat jarang sekali terjadi pada orang yang berkulit gelap, bagi Anda yang mempunyai kulit putih seperti umumnya perlu mewaspadai perubahan tahi lalat menjadi kanker kulit atau yang sering disebut melanoma. Melanoma berbentuk seperti tahi lalat, namun jika didiamkan dapat berpengaruh buruk. Kabar baiknya penyakit ini sangat tampak perubahannya sehingga setiap orang bisa memprediksinya sendiri.
Baca Juga Cara Mudah Menghilangkan Tahi Lalat
Melanoma bisa disebabkan karena terlalu seringnya terkena sinar matahari secara langsung, baik UVA dan UVB. Namun selain hal itu, penyakit ini juga bisa karena faktor keturunan. Berita baiknya, melanoma hampir 100% dapat disembuhkan jiak telah diobati sejak awal dan tidak menurun kepada keturunan. Untuk menghindari melanoma, disarankan agar selalu melindungi diri dengan pelindung kulit di jam-jam sibuk. Pasti Anda belum mengetahui bagaimana ciri-ciri tahi lalat yang berbahaya kan?

Mengenali Tahi Lalat yang Berbahaya

Berikut ciri-cirinya :
  1. Pinggiran Tahi Lalat Perhatikan kulit di sekitar tahi lalat, jika bergerigi bisa menjadi indikasi awal dari melanoma. Tahi lalat norma memiliki pinggiran yang rata dan halus.
  2. Asimetris Jika tahi lalat Anda berbentuk asimetris atau tidak beraturan, Anda perlu waspada. Bentuknya yang tidak bulat bisa jadi peringatan dini dari melanoma.
  3. Warna Warna bisa menjadi tanda ketidaksehatan tahi lalat. Tahi lalat yang memiliki banyak warna seperti cokelat, hitam atau kebiruan, bisa jadi itu tanda kanker.
  4. Diameter dan perubahan bentuk Melonama biasanya memiliki diameter lebih besar daripada tahi lalat biasa. Biasanya diameter lebih dari 1/4 inci. Sementara itu, jika Anda melihat perubahan bentuk, tekstur dan warna dari waktu ke waktu, maka segeralah konsultasikan ke dokter. Bisa jadi tahi lalat Anda telah berubah menjadi melanoma.